Salam Perpisahan untuk Anak-anakku
Timang-timang anakku sayang
Tiga tahun kami menimang kalian
Dengan penuh rasa kasih sayang
Dengan penuh rasa bangga dan senang
Timang-timang anakku sayang
Hari ini usai sudah kami menimang kalian
Pergilah ke negeri seberang
Untuk hari esok yang lebih cemerlang
Anak-anakku,
Kebersamaan kita hari kemarin akan menjadi kenangan
Kita ukir dalam bingkai yang indah
Kita simpan dalam hati yang kuat
Anak-anakku,
Terus pegang kuat disiplin-disiplin yang telah kami terapkan
Itu akan membuat kalian berhasil mencapai cita
Itu akan membuat kalian dibanggakan oleh siapapun
Anak-anakku,
Terus pegang kuat perilaku-perilaku baik yang telah kami contohkan
Itu membuat kalian disenangi teman
Itu membuat kalian menjadi manusia sempurna
Anak-anakku,
Kehidupan di luar sana cukup berat
Kalian tidak lagi dimanjakan oleh guru
Tapi jangan takut anak-anakku,
Kami yakin kalian mampu menapaki jalan terjal berduri
Kami yakin kalian mampu mendaki jalan berbukit
Karena doa kami selalu menyertai kalian
Wahai anakku,
Mari kita lihat hari kemarin
Kalaupun kami pernah marah pada kalian
Itu karena kami ingin kalian menjadi manusia yang baik
Kalaupun kami pernah terlihat menyusahkan kalian
Itu karena kami ingin kalian menjadi manusia yang hebat
Tidak mudah menyerah
Tidak mudah putus asa
Ada yang lebih penting anakku,
Kami ingin, ilmu pengetahuan yang kami berikan
Tidak menjadi sia-sia
Bahkan menjadi peletak dasar yang kuat
Dari ilmu yang akan kalian perdalam kemudian
Wahai anakku,
Kami juga manusia yang tidak luput dari kesalahan
Maafkan kami, atas kemarahan yang menyakitkan kalian
Maafkan kami, atas tugas-tugas yang menyusahkan kalian
Hari ini,
Tidak ada sedikitpun rasa antipati kami pada kalian
Tidak ada sedikitpun rasa kesal kami pada kalian
Yang ada, kami bangga kalian lulus semua
Kami senang kalian berhasil melewati ujian nasional
Selamat, untuk kalian semua
Kami berharap anakku,
Buang rasa kesal kalian pada kami
Buang kebencian kalian pada kami
Buang ketakutan kalian pada kami
Kalian datang dengan senyum
Kalian pergi pun harus dengan senyum
Wahai anakku,
Pesan kami terakhir
Pegang kuat tali keimanan, agar kalian tidak tersesat
Pegang kuat tuntunan Ilahi, agar kalian tidak terjerumus nafsu setan
Banyaklah besyukur, untuk kemudahan jalan kalian
Banyaklah beristigfar, meminta ampun pada-Nya,
Untuk kebersihan hati kalian
Dan jangan ragu untuk banyak meminta pada-Nya,
Karena Dia Pemilik jagad raya ini
Anak-anakku,
Sampai disini kebersamaan kita
Selamat berpisah ….
Selamat berjuang ….
Semoga masih ada hari untuk kita bertemu
Bertemu untuk melepas rindu
Bertemu untuk melihat keberhasilan kalian
Selamat jalan anakku,
Semoga Allah selalu memberikan kebaikan pada kita semua
Amin, ya Robbal ‘alamin
(Bogor, 1 Juni 2012
Dari kami, guru-guru SMA Kesatuan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar