Minggu, 25 Agustus 2013

TUGAS BIOLOGI KELAS X SMA KESATUAN

Pilihlah jawaban yang paling tepat!
1. Berikut adalah cakupan objek yang dipelajari dalam Biologi, yaitu ….
a. manusia
b. hewan
c. tumbuhan
d. lingkungan
e. semuanya benar
2. Ilmu sains contohnya Biologi berlaku menyeluruh atau disebut juga bersifat ….
a. universal
b. khusus
c. tentatif
d. mengikat
e. logis
3. Bakteri yang dipelajari dalam Biologi merupakan salah satu objek Biologi. Bakteri tersebut masuk ke dalam kelompok ….
a. kingdom Protista
b. regnum Plantae
c. kingdom Fungi
d. kingdom Animalia
e. kingdom Monera
4. Kumpulan beberapa organ yang memiliki fungsi dan tugas saling berkaitan dinamakan ….
a. jaringan
b. individu
c. populasi
d. sistem organ
e. komunitas
5. Berikut yang bukan termasuk lima kingdom yang dipelajari dalam Biologi, yaitu ….
a. Protista
b. Monera
c. virus
d. Animalia
e. Fungi
6. Berikut ini adalah tingkatan organisasi kehidupan yang paling tinggi adalah ….
a. populasi
b. individu
c. sisitem organ
d. komunitas
e. sel
7. Sekumpulan siswa sedang melakukan pengamatan burung. Cabang Biologi yang berperan adalah ….
a. Ornitologi
b. Bakteriologi
c. Zoologi
d. Virologi
e. Mikrobiologi
8. Penamaan suatu bioma didasarkan atas ….
a. jenis hewan yang dominan
b. jumlah jenis hewan yang dominan
c. jenis tumbuhan yang dominan
d. interaksi antara komponen abiotik dan biotiknya
e. siklus energi yang terjadi di suatu ekosistem
9. Berikut yang bukan merupakan peran Biologi dalam bidang pertanian, yaitu ….
a. ditemukannya bibit yang unggul
b. mampu mengendalikan hama tanpa pestisida
c. ditemukan bibit tanaman yang mampu dipanen beberapa kali dalam setahun
d. ditemukan hama yang dapat berkembang biak cepat
e. ditemukan biopestisida yang aman bagi lingkungan
10. Hutan di Indonesia, merupakan salah satu bioma yang khas, yaitu bioma ….
a. tundra
b. hutan hujan tropis
c. padang rumput
d. gurun
e. taiga
11. Berikut ini yang bukan merupakan opini adalah .…
a. anak itu memiliki 12 butir kelereng
b. senyum anak itu sangat manis
c. Pak Dede mengenakan setelan yang rapi
d. Ibu Desi adalah guru yang sangat baik
e. rambut anak itu indah
12. Percobaan yang tepat untuk membuktikan bahwa gerak tumbuhan dipengaruhi oleh cahaya adalah ….
a. menyimpan beberapa tumbuhan berbeda di tempat yang terkena cahaya
b. menyimpan tiga tumbuhan yang sama di dekat jendela tempat masuknya cahaya
c. menyimpan tumbuhan di tempat yang gelap
d. menyimpan tumbuhan satu di tempat gelap dan satu lagi di tempat yang terang
e. menyimpan beberapa tumbuhan berbeda di tempat gelap dan tempat terang
13. Sebelum melakukan uji coba, sebaiknya dibuat ….
a. hipotesis
b. rumusan masalah
c. penyelesaian masalah
d. daftar pustaka
e. tinjauan pustaka
14. Berdasarkan struktur dan fungsinya, Amoeba termasuk organisasi kehidupan tingkat ….
a. sel
b. jaringan
c. organ
d. organel
e. sistem organ
15. Berikut ini nama organ pada manusia
1. alveolus
2. kerongkongan
3. tenggorokan
4. rongga hidung
5. bronkiolus
6. epiglotis
Organ yang termasuk ke dalam sistem pernapasan manusia adalah ….
a. 1, 2, 4, 5
b. 1, 3, 4, 5
c. 1, 2, 3, 6
d. 1, 3, 4, 5
e. 1, 2, 4, 6
16. Perhatikan gambar berikut.

Penyajian data pada gambar tersebut merupakan penyajian data dalam bentuk ….
a. grafik kue pai
b. tabel
c. grafik lingkaran
d. grafik linear
e. grafik garis
17. Kumpulan semut di rumah Andi memiliki seekor ratu. Seekor ratu semut tersebut disebut ….
a. populasi
b. komunitas
c. individu
d. ekosistem
e. satu populasi
18. Pada sebuah laporan penelitian, latar belakang penelitian terletak di bagian ….
a. kajian teori
b. hasil dan pembahasan
c. pendahuluan
d. kesimpulan
e. metodologi penelitian
19. Seorang pengamat burung harus mengetahui terlebih dahulu dasar ilmunya. Untuk mempermudahnya, pengamat tersebut harus terlebih dahulu mempelajari cabang Biologi yang mendukungnya, yaitu ….
a. Zoologi
b. Ornitologi
c. Teratologi
d. Patologi
e. Histologi
20. Berikut yang bukan merupakan salah satu cara dalam mengomunikasikan suatu hasil penelitian, yaitu ….
a. ikut serta dalam diskusi-diskusi
b. memublikasikannya di surat kabar
c. memublikasikannya di buku-buku
d. hasil penelitiannya disimpan dalam lemari
e. bertukar informasi dengan saintis lainnya

B. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar pada buku latihan Anda.
1. Jelaskan oleh Anda definisi dari Biologi. Objek apa sajakah yang dipelajari di dalamnya?
2. Terdiri atas apa sajakah tingkatan organisasi kehidupan yang dipelajari dalam Biologi mulai dari yang terkecil hingga yang terbesar.
3. Bagaimanakah menurut Anda peranan Biologi dalam kehidupan ini?
4. Sebutkan cara dalam mengomunikasikan sebuah hasil penelitian. Jelaskan.
5. Sebutkan contoh cabang-cabang Biologi beserta aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari.
6. Apakah metode ilmiah dapat digunakan untuk memecahkan masalah di dalam kehidupan sehari-hari? Jelaskan contohnya.

TUGAS BIOLOGI KELAS XII IPA SMA KESATUAN

Jelaskan maksud kata yang bercetak tebal berikut ini.

Metabolisme terbagi menjadi dua, yaitu reaksi katabolisme dan anabolisme. Semua reaksi metabolisme dimungkinkan terjadi karena adanya kerja enzim. Tanpa enzim, reaksi-reaksi biokimia akan berjalan sangat lambat. Enzim disebut juga biokatalisator. Apa fungsi enzim? Setiap sel dalam mahluk hidup telah dilengkapi dengan berbagai jenis enzim. Sebagai katalisator organik, enzim berbeda dari katalisator anorganik karena enzim bersifat spesifik.
Struktur enzim, terdiri dari apoenzim dan kofaktor. Kofaktor enzim dibedakan menjadi kofaktor organik dan kofaktor anorganik. Berdasarkan kekuatan ikatannya terhadap enzim, kofaktor organik dibedakan menjadi koenzim dan gugus prostetik.
Kerja enzim adalah bereaksi dengan substrat, membentuk suatu kompleks enzim-substrat (ES). Kompleks itu terbentuk dari sisi aktif. Kemudian kompleks ini akan pecah membentuk produk. Secara garis besar, reaksi ini melalui tiga tahap. Ada dua teori yang menjelaskan tentang mekanisme kerja enzim, yaitu teori gembok dan anak kunci (lock and key theory), serta teori cocok terinduksi (induced fit theory).
Untuk mencegah pemberian nama enzim yang sembarangan, pada tahun 1961 International Union of Biochemistry memperkenalkan sistem klasifikasi enzim internasional, menjadi enam kelompok, yaitu oksidoreduktase, transferase, hidrolase, liase, isomerase, dan legase/sintetase.
Kerja enzim sangat dipengaruhi oleh banyak faktor, dapat dilihat dari gambar grafik suhu, grafik pH, grafik jumlah enzim, grafik konsentrasi substrat, dan grafik inhibitor.